HAS MAG Hari ini (04-09-2019)

     Welcome to HAS MAG, tempat kabar Manga, Anime, dan Game terbaru. Kali ini saya akan rangkum beberapa kabar baru dari dunia MAG. Ada banyak kabar hari ini, yaitu :

1. Eiichiro Oda Ingin Menyelesaikan One Piece Dalam Waktu 5 Tahun


     Kabar mengejutkan datang dari manga One Piece. Salah seorang Youtuber di Jepang memposting video berisikan wawancara mereka dengan mangaka One Piece, Eiichiro Oda. Karena semua pembicaraan dengan bahasa Jepang saya tidak menonton videonya sampai habis hanya membaca sinopsis apa saja yang di ceritakan di video tersebut. Dalam video tersebut Eiichiro Oda bilang ingin menyelesaikan One Piece dalam waktu 5 tahun.

     Kabar ini memang bukan hal baru, mengingat kisah ini sudah berjalan cukup lama, sejak terbit tahun 1997 sampai sekarang. Hal ini menandakan bahwa komik ini sudah berjalan selama 20 tahun lebih. Terlepas dari kadang-kadang Oda sensei sering libur beberapa minggu untuk istirahat atau sedang jatuh sakit, rata-rata Oda sensei tidak pernah absen untuk mengeluarkan chapter-chapter baru di Weekly Shounen Jump. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

2. Shokugeki no Soma Musim Keempat Siap Dirilis Oktober 2019, Ini Tanggal Rilisnya!


     Shokugeki no Soma kembali menayangkan anime musim terbarunya. Telah di konfirmasi melalui twitter resmi dari animenya bahwa anime Shokugeki no Soma musim ke 4 dengan judul “Shokugeki no Soma Shin no Sara/4th Plate”. Anime ini akan tayang pada bulan Oktober 2019. Dilihat dari segi cerita sepertinya anime ini akan membahas cerita sampai *** menjadi kepala sekolah Tootsuki yang baru. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

3. Cooking Master Boy akan Dirilis Anime Terbarunya di Bulan Oktober 2019


     Selain Shokugeki no Soma, ternyata ada anime kuliner lain yang akan tayang pada bulan Oktober 2019, yaitu Cooking Master Boy. Anime baru ini bukan versi Remake seperti Tsubasa namun melanjutkan kisah dari animenya yang telah tayang tahun 1997 yang lalu. Anime Cooking Master Boy yang baru akan rilis dengan judul “Shin Chuuka Ichiban!”. Dulu anime ini juga pernah tayang di Televisi Indonesia seperti SCTV, Indosiar, dan Space Toon. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

4. Jadwal Terbit Komik Tanggal 4 September 2019



     Para pecinta komik akhirnya mendapatkan informasi terbaru untuk periode terbit komik minggu ini. Ada banyak sekali komik yang akan terbit periode ini. Beberapa komik yang menarik perhatian saya adalah My Hero Academia Jilid 12, The Memorandum of Kyoko Okitegami Jilid 5, dan Twin Start Exorcist Jilid 1. Selain ke 3 komik yang saya sebutkan sebenarnya ada komik lain yang menarik. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

5. Persembahan Terakhir dari comico Indonesia: Mari Baca Novel Tentang Seiyuu, Voice in Dream


     Konfirmasi layananya di Indonesia akan berakhir bulan September tahun ini, namun hal ini tidak menyurutkan semangat Comico Indonesia untuk menerbitkan novel baru. Novel tersebut memiliki judul “Voice in Dream” karya Shireishou. Novel ini sendiri merupakan persembahan terakhir dari Comico menjelang tutupnya layanan membaca komik online di Indonesia. Novel ini bercerita tentang seorang bernama Aily yang bercita-cita menjadi seiyuu. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

6. Kadokawa Umumkan Adaptasi Game RPG Maker MV Seri Tate no Yuusha no Nariagari


     Kabar baik kembali muncul dari seri anime Tate no Yuusha Nariagari. Setelah beberapa hari lalu muncul berita akan ada musim berikutnya dari seri animenya, muncul kabar baru bahwa Tate no Yuusha akan dibuatkan adaptasi game dengan RPG Maker. Gamenya sendiri akan dibuat oleh Kadokawa. Game ini akan dirilis untuk platform IoS dan Android, serta untuk PC via Steam bulan ini. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

7. Pengelola Situs dan Aplikasi Manga Rock: “Situs dan Aplikasi Akan Kami Tutup”


     Aplikasi portal manga terkenal, Manga Rock akan di tutup. Setelah di kritik oleh CEO Irodori Comics, On Takahashi , Manga Rock akhrinya memutuskan untuk menutup layananya. Para pengelola aplikasi menjawab bahwa Manga Rock sendiri mereka buat semasa kuliah dan saat itu belum mengetahui adanya legalitas di dalam sebuah manga. Setelah berjalan sejak tahun 2010, akhirnya Manga Rock akan pamit dengan pelangganya tahun ini. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

8. Amazin, Majalahnya Lingkarya Moesia Tersedia di CF13


     Acara Comic Frontier 13 akan diadakan tanggal 7-8 September mendatang. Sebelum acara dimulai, Moesia mengeluar PO untuk majalah mereka “Amazin”. Harga untuk PO sudah bebas ongkir dan hanya diberikan harga sebesar Rp 60.000. Pelanggan yang sudah membayar bisa mengambil majalahnya di booth Moesia yang akan ada di acara nanti. Lingkarya Moesia adalah sebuah lingkarya yang beranggotakan ilustrator, penulis, dan komikus lokal dari berbagai kalangan yang telah terbit sejak 16 Desember 2017. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

9. Blok M Square J-Pop Culture Fest 2019 Akan Hadir 21 September


     Ennichisai merupakan acara pop culture jepang yang terkenal di Blok M, Jakarta. Selain Ennichisai ternyata ada acara jepang lain yang tak kalah seru yaitu J-Pop Culture Fest yang akan diadakan tanggal 21 September mendatang. Acara ini juga diadakan di Blog M dan di dalamnya akan ada banyak lomba seperti Seiyuu Contest, Anisong Karaoke, Cosplay Photo Contest, dan masih banyak lomba lainnya. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

10. ID: INVADED Original Anime Gets Manga on October 4


     Re: Creators memang sudah selesai ceritanya tahun 2017 yang lalu. Namun sang sutradara, Ei Aoki kembali akan membuat karya baru dengan kembali memegang studio TROYCA untuk pembuatan karyanya. Anime ini sendiri merupakan anime original yang akan tayang tahun 2020 mendatang. Sebelum anime tayang akan dibuatkan versi manganya yang akan mulai terbit 4 Oktober tahun ini dengan Yuuki Kodama sebagai character designya. Berita lengkapnya bisa lihat di sini.

     Sekian HAS MAG Hari ini, jangan lupa untuk membaca artikel lainnya yang akan terbit beberapa hari sekali karena kadang penulis memiliki kesibukan sehingga tidak bisa upload tiap hari. Kalau ada pertanyaan seputar dunia manga, anime, atau games terutama yang dari Jepang bisa tambahkan di komentar. Kalau mampu akan penulis jawab.

Terima kasih telah membaca artikel ini. Jangan lupa share dan komen artikel ini. Arigatougozaimasu...

Mata ne...

Comments

Popular Posts