Oregairu Zoku episode 1-10 review


* Spoiler Alert *
  • Story and Opinion
                Anime ini melanjutkan kisah Hachiman Hikigaya dkk dalam kegiatan klub mereka. Request selanjutnya datang dari teman sekelas Hachiman dan Yui Yuigahama  yaitu Kakeru Tobe. Ia meminta bantuan Hachiman dkk untuk menembak Hina Ebina saat school trip ke kyoto nanti. Hachiman dkk mau tidak mau harus menerima permintaan tersebut dan wisata sekolah mereka pun dimulai. Saat sedang jalan-jalan bersama, Ebina meminta request secara tersirat kepada Hachiman yang masih berhuhungan dengan permintaan Tobe sebelumnya. Hachiman juga mendapatkan request dari Hayato yang tidak menginginkan perubahan terjadi terhadap teman satu circlenya. Dengan mempertimbangkan semua itu, Hachiman akhirnya melakukan rencananya sendirian...

                Setelah request dari Tobe dan Ebina selesai request berikutnya datang dari Iroha Isshiki mengenai dirinya yang telah dicalonkan menjadi ketua Osis. Iroha ingin orang lain menggantikan dirinya sebagai ketua osis. Karena hal tersebut Yui dan Yukino memutuskan untuk mencalonkan diri menjadi ketua osis untuk mengatasi request tersebut. Hachiman yang bingung harus berbuat apa diberikan dorongan oleh adiknya, Komachi Hikigaya untuk melakukan sesuatu. Request kali ini selesai dengan akhir yang tidak terduga....

                Setelah masalah pencalonan ketua OSIS selesai mereka kembali diberikan request mengenai kegiatan OSIS yaitu event natal yang diadakan dengan kolaborasi 2 OSIS antar sekolah. Request tersebut berasal dari Iroha. Hachiman dkk menolak request untuk klub tersebut karena hubungan mereka masih renggang akibat dari request-request sebelumnya. Hal ini mendorong Hachiman untuk bersedia membantu Iroha sendirian tanpa melibatkan Yui dan Yukino. Namun secara tidak terduga ternyata OSIS di sekolah lain melakukan pekerjaan mereka dengan sangat buruk, sehingga Hachiman yang telah kehilangan cara meminta bantuan Yui dan Yukinon untuk membantu dirinya. Awalnya Hachiman berniat untuk kembali menyelesaikan masalah itu sendirian, namun berkat saran dari Shizuka Hiratsuka-sensei Hachiman bersedia meminta bantuan kepada mereka berdua dan hal tersebut membuat hubungan mereka membaik atau bahkan lebih erat dari sebelumnya. Berkat bantuan mereka masalah acara natalpun dapat diselesaikan dengan baik. Selain masalah dengan acara natal Iroha juga sempat terpukul atas penolakan dari Hayato Hayama saat mereka sedang jalan-jalan ke taman hiburan. hachiman akhirnya mau tidak mau menemani Iroha yang sedang terluka.

                Setelah acara OSIS selesai Hachiman dkk menikmati liburan musim dingin mereka dan pergi ke kuil saat tahun baru. Hubungan Yui, Yukino, dan Hachiman menjadi semakin erat seiring waktu berlalu. Waktu ulang tahun Yukino telah semakin dekat sehingga Hachiman dan Yui berencana untuk belanja berdua untuk membeli kado. Namun saat sedang mancari kado mereka bertemu dengan kakak Yukino, Haruno Yukinoshita yang juga sedang berjalan berdua dengan Hayato. Mereka berdua sedang menunggu orangtua mereka karena sepertinya hubunan orangtua kedua belah pihak lumayan dekat sehingga mereka sering mengadakan acara bersama. Saat sedang nyantai di kafe mereka juga meminta Yukino untuk segera ke sana. Setelah berbincang beberapa saat ibu Yukino datang dan meminta Yukino untuk datang ke pesta tahun baru yang mereka adakan. Karena mereka akan sekalian merayakan ulang tahun Yukino. Sementara Yukino sendiri terlihat enggan untuk datang ke acara tersebut dan meminta bantuan Hachiman dengan kontak mata. Apa yang akan Hachiman lakukan selanjutnya?.

                Anime ini memiliki beberapa point unggulan yaitu cerita love comedy yang unik tidak seperti manga bertema sejenis lainnya. Hal ini terjadi karena tokoh utama memiliki pribadi yang menyendiri namun sebenarnya ia cukup pintar sehingga berhasil mengatasi setiap request yang menghampiri klub mereka seorang diri. Namun berbeda dengan season sebelumnya, season ini lebih menitikberatkan perubahan karakter-karaketer setiap tokoh yang ada di anime ini. Hachiman yang awalnya selalu menyelesaikan masalahnya sendiri mulai bergantung kepada temannya Yui dan Yukino setelah menerima dan memikirkan saran dari Shizuka-sensei. Selain itu juga kemunculan Iroha yang menambah haremnya Hachiman juga menjadi daya tarik utama dari season 2 ini (suara Iroha-chanya itu lho, mantab). Segi cerita mendapatkan peningkatan yang baik sementara artworknya memiliki sedikit perbedaan. Karena studio animasi yang membuat season pertama dan keduanya berbeda sehingga tentunya ada perbedaan dari segi pembuatannya. Perubahan yang paling mencolok adalah dari desain karakternya. Sehingga mungkin pada awalnya para penonton yang melanjutkan menonton dari season sebelumnya harus merasa terbiasa untuk melihat perubahan artwork sebelum menikmati secara penuh anime ini. Secara garis besar anime ini merupakan salah satu anime favorit saya sehingga bagi kalian yang sudah menontonnya dari season 1 pasti sudah tidak sabar untuk melihat kelanjutan kisah dari Hachiman dkk (karena novelnya belum terbit di Indonesia). Bagi yang belum notnon season satunya segera menonton dan tonton season duanya ini.

                Sekian review kali ini. Terima kasih telah membaca review ini. Mohon maaf jika ada salah kata maupun typo dalam review ini. Share artikel ini ya, onegaishimasu.

    Mata ne...
  • Rating A
  • Screenshot













                 

Comments

Popular Posts