Gundam Build Fighters Try Episode 2 Review




*Spoiler Alert*

          Sekai Kamiki memperkenalkan dirinya di kelas dan mengumumkan bahwa ia akan mengikuti Gunpla Battle Club. Saat duduk di kursinya ia ternyata sekelas dengan Yuuma Kousaka yang merupakan teman masa kecilnya Fumina Hoshino.  Saat jam makan siang Fumina mengajak Sekai untuk makan bareng sambil membahas kegiatan klub mereka selanjutnya. Tetapi Sekai lupa membawa bekal makan siangnya dan kakaknya, Mirai Kamiki datang ke kelas Sekai dan memberikannya bekal yang ketinggalan itu. Setelah makan siang Sekai dan Fumina bertemu dengan Mr.Ral yang merupakan pelatih khusus Gunpla Battle Club. Kemudian datang ketua OSIS bersama dengan  Daiki Miyaga yang merupakan ketua dari Plastic Model Club ( yang disingkat jadi “Plamo Club” ) untuk memberikan pengumuman bahwa Gunpla Battle Club akan bergabung dengan Plamo Club jika besok mereka tidak dapat mengalahkan mereka dalam pertarungan 3 Vs 3. Fumina dan Sekai pun dalam keadaan tidak menguntungkan karena mereka hanya berdua sedangkan Miyaga bertarung bersama dengan wakil ketua Plamo Club, Eri Shinoda dan Yuuma. Keesokan harinya Sekai dan Fumina VS Plamo Club dimulai. Fumina berhasil menumbangkan Eri, namun berkat itu Yuuma mengetahui keberadaan dari Fumina dan menembak senjatanya dengan sniper miliknya. Tetapi hal itu sudah direncanakan sebelumnya. Sekai datang dari belakang setelah mengetahui keberadaan Yuuma lalu ia menyerangnya. Dalam jarak dekat Yuuma pun tidak dapat menggunakan sniper miliknya. Miyaga yang terdesak memakai senjata rahasia yaitu menggunakan Heavy Mobile Armor dari Mobile Suit Gundam 00, The Agrissa. Hal tersebut seharusnya melanggar peraturan championship namun Miyaga ngeles dengan bilang kalau mereka sedang tidak berada dalam championship. Melihat Fumina yang tidak menyerah walaupun sudah terdesak oleh Miyaga membuat Yuuma membantu Fumina dan menembak The Agrissa milik Miyaga ( walaupun dia ngeles bilangnya karena ia tidak ingin menang dengan cara curang ). Setelah itu tim Gundam Battle Club pun memenangkan pertandingan tersebut. Keesokan harinya Yuuma dipaksa ikut bersama dengan Sekai dan Fumina oleh mereka berdua untuk mengikut Gundam Championship yang mengharuskan mereka ikut dalam tim berjumlah 3 orang. Apa yang akan mereka lakukan selanjutanya ? apakah Sekai dkk dapat memenangkan Championship tersebut ? .

          Minggu ini adegan battle lebih terasa karena telah menampilkan pertarungan 3 Vs 3. Tidak seperti saat bertarung sendiri, ketika bertarung dalam tim harus memikirkan strategi secara matang-matang sebelum menyerang tim lawan, karena jika tidak akan berakibat fatal nantinya. Di episode ini juga muncul karakter season dahulu yaitu Kousaka. Para penonton yang pernah menonton season 1 seri ini pasti tahu siapa dia. Apa hubunganya dengan Yuuma ? mungkin jawabannya akan kita temukan di episode-episode mendatang. Adegan pertarungan ditampilkan dengan apik dan perkembangan cerita juga tidak terlalu lambat dan juga tidak terlihat dipaksakan. Jangan sempai ketinggalan menonton yang satu ini. Mungkin sekian review kali ini. See you next time…

Mata nee..

Rating : A

Screenshot


























Comments

Popular Posts